PENGARUH KETERLIBATAN KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PASAR MODERN PASIR PENGARAIAN KABUPATEN ROKAN HULU

YUNA MULIANA, - (2016) PENGARUH KETERLIBATAN KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PASAR MODERN PASIR PENGARAIAN KABUPATEN ROKAN HULU. Skripsi thesis, Universitas Pasir Pengaraian.

[img] Text
tabel I Yuna.pdf

Download (3MB)
[img] Text
tabel II Yuna.pdf

Download (132kB)
[img] Text
tabel III Yuna.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (168kB)

Abstract

Yuna Muliana, 1125043. 2015. Pengaruh Keterlibatan Kerja dan Kepuasan Kerja terhadap Turnover Intention Karyawan Pada Pasar Modern Pasir Pengaraian Kabupaten Rokan Hulu. Pembimbing Utama : Makmur, SE,MMA, dan Pembimbing Kedua : Welven Aida, S.Pd,M.Pd. Penelitian ini dilaksanakan pada Pasar Modern Pasir Pengaraian Kabupaten Rokan Hulu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh keterlibatan kerja dan kepuasan kerja terhadap turnover intention pada Pasar Modern Pasir Pengaraian Kabupaten Rokan Hulu. Populasi berjumlah 68 orang. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 40 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini secara random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Setelah data terkumpul dan dimasukkan kedalam tabel, dihitung persentase jawaban responden untuk melihat jawaban tertinggi dan terendah, selanjutnya dilakukan analisis dengan menggunakan SPSS Versi 18.00. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, uji regresi simultan (F ) menunjukkan bahwa variabel bebas yang diteliti (keterlibatan kerja dan kepuasan kerja ) secara bersama-sama (Simultan) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat (Turnover Intention ). Hasil pengujian yang telah dilakukan, uji regresi parsial (t )menunjukkan bahwa masing-masing variabel bebas yang diteliti (keterlibatan kerja dan kepuasan kerja ) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat (Turnover Intention ). Selanjutnya berdasarkan perhitungan nilai tersebut diatas diperoleh nilai koefisien determinasi 2 (R ) sebesar 0,207. Hal ini menunjukkan bahwa keterlibatan kerja dan kepuasan kerja memberikan pengaruh sebesar 20,7% terhadap turnover intention pada Pasar Modern Pasir Pengaraian Kabupaten Rokan Hulu. Kata Kunci : Keterlibatan Kerja, Kepuasan Kerja, Turnover Intention

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 300 Ilmu Sosial
Dewey decimal Classification Subject Areas > 300 Ilmu Sosial
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with username FEKON
Date Deposited: 05 Dec 2019 08:14
Last Modified: 05 Dec 2019 08:14
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/568

Actions (login required)

View Item View Item