ANALISIS PENINGKATAN DAYA DUKUNG TANAH DENGAN PENAMBAHAN VARIASI JUMLAH CERUCUK BAMBU PADA TANAH GAMBUT

WIDODO, IMAM (2020) ANALISIS PENINGKATAN DAYA DUKUNG TANAH DENGAN PENAMBAHAN VARIASI JUMLAH CERUCUK BAMBU PADA TANAH GAMBUT. Sarjana thesis, Universitas Pasir Pengaraian.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB 4 5.pdf

Download (736kB)
[img] Text
BAB 1 2 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (337kB) | Request a copy
Official URL: https://perpus.upp.ac.id

Abstract

Provinsi Riau merupakan wilayah yang memiliki lahan gambut yang terluas di sumatra 4,044 juta hektare. Umumnya tanah gambut mempunyai daya dukung yang rendah dan cenderung memiliki potensi penurunan yang besar. Cerucuk dapat digunakan sebagai alternatif perkuatan tanah gambut dibeberapa daerah di Provinsi Riau. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui nilai penurunan cerucuk pada tanah gambut dengan penambahan variasi jumlah cerucuk bambu dengan pembebanan 2 Kg, 4 Kg, dan 6 Kg dan Membandingkan nilai penurunan cerucuk pada tanah gambut dengan penambahan variasi jumlah cerucuk bambu dengan pembebanan 2 Kg, 4 Kg, dan 6 Kg. Penelitian ini dilakukan dengan pengujian pembebanan pada tanah gambut dengan variasi jumlah cerucuk bambu dilaksanakan di laboratorium mekanika tanah universitas pasir pengaraian. Sesuai hipotesa, hasil pengujian menunjukan suatu peningkatan daya dukung tanah gambut seiring dengan bertambahnya jumlah cerucuk bambu yang digunakan. Hasil pengujian di interprestasikan dan di gambarkan kedalam bentuk grafik. Hasil penelitian menunjukan semakin banyak jumlah cerucuk yang digunakan maka daya dukung yang didapat semakin besar. Perbandingan penggunaan 1 buah cerucuk bambu dengan 2 buah cerucuk bambu terjadi peningkatan penurunan sebesar 13 %, dengan 3 buah cerucuk bambu terjadi peningkatan penurunan sebesar 52 %, dengan 4 buah cerucuk bambu terjadi peningkatan pengurangan penurunan sebesar 68 %.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Penurunan, Tanah Gambut, Cerucuk Bambu, Variasi, Daya Dukung
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 600 Teknologi dan ilmu-ilmu Terapan > 620 - 629 Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan > 620 Engineering/Ilmu Teknik
Dewey decimal Classification Subject Areas > 600 Teknologi dan ilmu-ilmu Terapan > 620 - 629 Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan > 620 Engineering/Ilmu Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Unnamed user with email info.pustakaupp@gmail.com
Date Deposited: 19 Sep 2022 02:39
Last Modified: 19 Sep 2022 02:39
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/1367

Actions (login required)

View Item View Item