SISTEM INFORMASI MONITORING DISTRIBUSI KARTU INDONESIA SEHAT (KIS) DI BPJS KESEHATAN KABUPATEN ROKAN HULU

NILA SARI, AMELIA (2022) SISTEM INFORMASI MONITORING DISTRIBUSI KARTU INDONESIA SEHAT (KIS) DI BPJS KESEHATAN KABUPATEN ROKAN HULU. Sarjana thesis, Universitas Pasir pengaraian.

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)

Abstract

Proses distribusi kartu indonesia sehat merupakan salah satu proses yang sangat penting dalam penyelenggaraan program jaminan kesehatan nasional. Proses distribusi ini bertujuan untuk membantu percepatan kartu diterima oleh peserta JKN-KIS. Dalam proses distribusi terdapat alur seperti pembuatan tanda terima, pencatatan status distribusi dan rekapan pembayaran imbal jasa serta pembuatan laporan. Berdasarkan hasil wawancara saat ini proses diatas masih menggunakan cara manual dengan tidak menggunakan sistem informasi. Proses pencatatan dan pengelolaan data masih menggunakan aplikasi Microsoft excel. Dengan menggunakan aplikasi Microsoft excel, hasil yang diberikan masih belum optimal terutama dalam pencarian kembali data-data yang sudah ada dan pengolahan data untuk pembuatan laporan. Dengan sistem yang sudah ada proses perekapan masih belum maksimal. Maka dari permasalahan tersebut dilakukan pembuatan sistem informasi monitoring distribusi KIS yang dapat digunakan petugas dalam menyelesaikan pekerjaannya. Harapannya aplikasi yang dirancang dapat menekan kesalahan-kesalahan yang timbul dan pekerjaan berjalan dengan cepat dan efektif. Oleh karena itu penulis akan membuat Sistem Informasi berbasis Web sebagai objek penelitian. Semoga adanya sistem informasi monitoring distribusi KIS ini dapat membantu petugas dalam pengelolaan data distribusi KIS di BPJS Kesehatan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Distribusi KIS, BPJS Kesehatan
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 004 Data Processing, Computer Science/Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Dewey decimal Classification Subject Areas > 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 004 Data Processing, Computer Science/Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Unnamed user with email info.pustakaupp@gmail.com
Date Deposited: 10 Oct 2023 03:31
Last Modified: 10 Oct 2023 03:31
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/1822

Actions (login required)

View Item View Item