ANALISIS KINERJA KEUANGAN BERDASARKAN PENDEKATAN VALUE FOR MONEY PADA DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG (PUPR) KABUPATEN ROKAN HULU PERIODE 2014- 2018

Roza, Arnika (2020) ANALISIS KINERJA KEUANGAN BERDASARKAN PENDEKATAN VALUE FOR MONEY PADA DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG (PUPR) KABUPATEN ROKAN HULU PERIODE 2014- 2018. Sarjana thesis, UNIVERSITAS PASIR PENGARAIAN.

[img] Text
cover.pdf

Download (458kB)
[img] Text
bab 1-3.pdf

Download (318kB)
[img] Text
bab 4-5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (497kB) | Request a copy

Abstract

Pengukuran kinerja sektor publik sangat penting dilakukan untuk menilai akuntabilitas organisasi serta dapat menghasilkan pelayanan publik yang lebih baik. Tuntutan muncul agar organisasi sektor publik memperhatikan value for money dalam menjalankan aktivitasnya. Value for money merupakan konsep pengelolaan organisasi sektor publik yang mendasarkan pada tiga elemen yaitu ekonomi, efisiensi, dan efektivitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja kinerja keuangan pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu periode 2014-2018 dengan pendekatan value for money ditinjau dari elemen ekonomi, efisiensi, dan efektivitas. Penelitian ini jenis penelitian deskriptif. Data yang digunakan adalah data primer dan data skunder. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu periode 2014-2018 mengalami kenaikan setiap tahunnya, dan dikategorikan sangat ekonomis karena tingkat rasio ekonominya berada di atas 100%. Ditinjau dari sudut efisiensi untuk Pendapatan Asli Daerah tahun anggaran 2014 sampai tahun 2018 dikategorikan efisien karena rasio efisiensinya kurang dari 80%. Ditinjau dari sudut efektivitasnya kinerja Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu periode 2014-2018 untuk Pendapatan Asli Daerah Tahun 2014 sampai tahun 2018 mengalami fluktuasi namun masih dikategorikan sangat efektif karena rasio efektivitasnya diatas 100%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: value for money, pendapatan asli daerah (PAD)
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 600 Teknologi dan ilmu-ilmu Terapan > 650 - 659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658 General Management/Manajemen Umum
Dewey decimal Classification Subject Areas > 600 Teknologi dan ilmu-ilmu Terapan > 650 - 659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658 General Management/Manajemen Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Unnamed user with username AdminPustaka
Date Deposited: 10 Feb 2022 04:12
Last Modified: 10 Feb 2022 04:12
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/1109

Actions (login required)

View Item View Item