IMPLEMENTASI PENANGGULANGAN TINDAK PIDANA PENCURIAN DENGAN PEMBERATAN (CURAT) DI KEPOLISIAN RESOR ROKAN HULU

HARIANJA, ALBOIN (2023) IMPLEMENTASI PENANGGULANGAN TINDAK PIDANA PENCURIAN DENGAN PEMBERATAN (CURAT) DI KEPOLISIAN RESOR ROKAN HULU. Sarjana thesis, Universitas Pasir pengaraian.

[img] Text
COVER.pdf

Download (938kB)
[img] Text
BAB 1 2 3.pdf

Download (751kB)
[img] Text
BAB 4 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Indonesia merupakan negara hukum, dengan demikian suatu negara hukum maka di Indonesia membuat banyak peraturan, terutama peraturan perundang-undangan yang terkait pada bidang-bidang tertentu. Kejahatan disebabkan oleh beberapa faktor seperti, narkoba, lingkungan, ekonomi, pergaulan yang salah, kesempatan yang ada dan lain - lain. Salah satunya bentuk kejahatan yang sering marak terjadi dimasyarakat yaitu pencurian. Peneliti menggunakan metode penelitian hukum dengan pendekatan yuridis empiris atau hukum sosiologis. Tujuan penelitian dengan pendekatan ini adalah untuk mengetahui dan menemukan fakta-fakta dan data, kemudian mengidentifikasi masalah dan menyelesaikan masalah. Peneliti terfokus dalam upaya penanggulangan tindak pidana pencurian dengan pemberatan (CURAT) di Polres Rokan Hulu selama tahun 2022, dan menggunakan analisis data secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penanggulangan yang dilakukan oleh Polres Rokan Hulu selama tahun 2022 adalah secara non-penal yaitu pre-emtif dan preventif dengan patroli pada daerah- daearah rawan tindak pidana, penjagaan dipost-post atau siskamling, razia gabungan, memberi himbauan secara masif melalui anggota Bhabinkamtibmas pada Desa binaannya masing-masing, dan melakukan kerjasama dengan para tokoh masyarakat, adat dan agama. Sedangkan upaya penal (penindakan hukum) / represif yaitu upaya penanggulangan tindakan yang dilakukan sesudah kejahatan terjadi yaitu dengan penegakan hukum, penjatuhan hukuman terhadap kejahatan, dan menitikberatkan pada sifat represif (penindasan, pemberantasan, penumpasan). Secara keseluruhan Jumlah dan Penyelesaian Tindak Pidana Pencurian Dengan Pemberatan (Curat) tahun 2021 jika dibandingkan tahun 2022 menunjukkan tren yang positif yaitu mengalami penurunan tindak pidana dan meningkat pada penyelesaian tindak pidana, sehingga dapat disimpulkan bahwa upaya yang dilakukan oleh Polres Rokan Hulu selama tahun 2022 cukup efektif

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Penanggulangan, Pencurian Dengan Pemberatan, Rokan Hulu, Tindak Pidana.
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 300 Ilmu Sosial > 340 - 349 Ilmu Hukum
Dewey decimal Classification Subject Areas > 300 Ilmu Sosial > 340 - 349 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Program Studi Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email info.pustakaupp@gmail.com
Date Deposited: 29 Nov 2023 02:33
Last Modified: 29 Nov 2023 02:33
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/2511

Actions (login required)

View Item View Item