IMPLEMENTASI SIMPLE MATCHING COEFFICIENT SIMILARITY (SMCS) UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT KULIT PADA KUCING

AINUL, KHAIRA (2022) IMPLEMENTASI SIMPLE MATCHING COEFFICIENT SIMILARITY (SMCS) UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT KULIT PADA KUCING. Sarjana thesis, Universitas Pasir pengaraian.

[img] Text
COVER.pdf

Download (737kB)

Abstract

Keterbatasan dokter hewan yang ada serta biaya kesehatan dan konsultasi yang mahal membuat para pemilik kucing harus bisa tahu sendiri penyakit kulit apa yang diderita oleh hewan peliharaannya. Untuk menangani permasalahan pemilik hewan harus mampu mendiagnosa sendiri penyakit kulit apa yang sedang diderita oleh hewan peliharaannya maka dibutuhkan sebuah sistem yang mampu mendiagnosis penyakit kulit pada kucing. Oleh karena itu, diperlukan sebuah teknologi komputer yang dapat membantu pemilik kucing untuk mendiagnosa penyakit kulit pada kucing yaitu dengan menfaatkan teknologi sistem pakar. Dalam penelitian ini akan dibuat sebuah aplikasi sistem pakar yang nantinya bisa menjadikan acuan untuk mendiagnosa penyakit kulit pada kucing tentunya dengan menggunakan metode Simple Matching Coefficient Similarity (SMCS). Penelitian ini menggunakan metodologi yaitu terdiri dari : Identifikasi Masalah, Analisa Permasalahan, Studi Literatur, Pengumpulan Data, Analisa Sistem, Perancangan Sistem, Implementasi Sistem dan Pengujian Sistem. Dari penelitian tersebut diambil kesimpulan aplikasi sistem pakar diagnosa penyakit kulit pada kucing menggunakan metode Simple Matching Coefficient Similarity (SMCS) berbasis web telah berhasil dirancang dan diimplementasikan dalam bentuk aplikasi berbasis web yang mampu menjadi trobosan baru dalam mendiagnosa penyakit kulit pada kucing dan memberikan solusi dalam penanganannya. Aplikasi ini dapat dijadikan sebagai acuan sebelum melakukan pemeriksaan lebih lanjut dengan Dokter Hewan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Sistem Pakar, Penyakit, Kucing
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 004 Data Processing, Computer Science/Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Dewey decimal Classification Subject Areas > 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 004 Data Processing, Computer Science/Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Unnamed user with email info.pustakaupp@gmail.com
Date Deposited: 03 Oct 2023 04:24
Last Modified: 03 Oct 2023 04:24
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/1759

Actions (login required)

View Item View Item