HUBUNGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DENGAN HASIL LOMPAT TINGGI GAYA PERUT(STRADDEL) PADA SISWA SMA NEGERI 1 RAMBAH SAMO

FAHDAN, AJI (2022) HUBUNGAN DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DENGAN HASIL LOMPAT TINGGI GAYA PERUT(STRADDEL) PADA SISWA SMA NEGERI 1 RAMBAH SAMO. Sarjana thesis, Universitas Pasir Pengaraian.

[img] Text
BAB 1 2 3.pdf

Download (621kB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB 4 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berawal dari pengamatan peneliti di lapangan yang melihat rendahnya Hasil Lompat Tinggi Gaya Straddel pada Siswa SMA N 1 Rambah Samo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang Hubungan daya ledak otot tungkai (X) dengan hasil lompat tinggi gaya Struddle (Y) pada siswa SMA N 1 Rambah Samo. Jenis penelitian ini adalah Korelasional. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 15 orang siswa. Menggunakan teknik Purposive Sampling, Pengambilan data daya ledak otot tungkai dengan bentuk tes Standing Board Jump dan hasil lompatan menggunakan tes lompat tinggi gaya struddel. Analisis data dan pengujian Hipotesis penelitian menggunakan teknik Analisis Korelasi Product Moment dan Uji t dengan α = 0,05. Berdasarkan analisis data ditemukan bahwa daya ledak otot tungkai (X) mempunyai hubungan yang signifikan dengan hasil lompat tinggi gaya struddel (Y) ditunjukkan oleh koefisien korelasi sebesar rhitung 0,604 > rtabel 0,514 yang menyatakan ada hubungan antara kedua variabel kuat. Dengan hasil determinasi sumbangan antara variabel X dan Variabel Y sebesar 60,39%. Berdasarkan data hasil tes yang dilakukan oleh peneliti diperoleh hasil thitung sebesar 2,732 > ttabel 1,771 pada taraf kepercayaan α = 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, terdapat hubungan yang signifikan antara daya ledak otot tungkai dengan hasil lompat tinggi gaya struddle pada siswa SMA Negeri 1 Rambah Samo.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Daya Ledak Otot Tungkai, Hasil Lompat Tinggi Gaya Struddle.
Subjects: Dewey decimal Classification Subject Areas > 700 Kesenian, Hiburan dan Olahraga > 790 - 799 Olah Raga dan Seni Pertunjukan
Dewey decimal Classification Subject Areas > 700 Kesenian, Hiburan dan Olahraga > 790 - 799 Olah Raga dan Seni Pertunjukan
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Olahraga
Depositing User: Unnamed user with email info.pustakaupp@gmail.com
Date Deposited: 05 Sep 2023 02:45
Last Modified: 05 Sep 2023 02:45
URI: http://repository.upp.ac.id/id/eprint/1617

Actions (login required)

View Item View Item