Irawan, Beni and Edison, Bambang and Lumba, Pada (2013) ANALISIS KARAKTERISTIK PARKIR PADA UNIVERSITAS PASIR PENGARAIAN. Jurnal Mahasiswa Teknik UPP.
Text
garuda399508.pdf Download (968kB) |
Abstract
Peningkatan jumlah mahasiwa baru tiap tahun di Universitas Pasir Pengaraian akan membawa konsekuensi pertambahan kepemilikan kendaraan dan dapat meningkatkan permintaan parkir. Oleh karna itu perlu adanya analisis karakteristik parkir pada kondisi yang terjadi saat ini. Dan masalah ini perlu dipecahkan melalui survei lapangan untuk mengetahui secara tepat permasalahan yang ada. Dalam menyelesaikan permasalahan tersebut, studi ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik parkir berupa, kapasitas parkir, akumulasi parkir, durasi parkir, volume parkir, tingkat penggunaan parkir(PTO), indeks parkir (IP), ketersediaan parkir (P), dan kebutuhan parkir (NP) pada kondisi sistem perparkiran yang terjadi saat ini. Dari hasil survei yang dilakukan selama 7 hari dengan waktu pengamatan 9 jam/hari diperoleh akumulasi parkir maksimum 18 kendaraan untuk mobil dan motor 326 kendaraan dengan akumulasi rata-rata mobil 4,11 kendaraan/jam dan 139,30 kendaraan/jam, Durasi rata-rata mobil sebesar 2,7 kendaraan/jam dan untuk motor sebesar 54,45 kendaraan/jam, volume parkir maksimum 10 mobil dan 194 motor, PTO untuk mobil 0,41 kendaraan/petak/jam dan motor 0,77 kendaraan/petak/jam, Indeks parkir maksimum mobil 180% dan motor 179,12%. Artinya kondisi Parkir mobil dan motor tidak lagi bisa menampung kendaraan karena melebihi 100%, Parking Supply di Upp sebesar 42,58 mobil dan 26,11 motor, Kebutuhan Parkir (NP) untuk mobil 10 petak parkir (125 M2) dan motor 181 petak parkir (271,5 M2)
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Dr Pada Lumba |
Date Deposited: | 02 Sep 2022 03:52 |
Last Modified: | 02 Sep 2022 03:52 |
URI: | http://repository.upp.ac.id/id/eprint/1293 |
Actions (login required)
View Item |